GpdiGSz7Gpz0GUY7BSd5TSdoTd==

Ancam Polisi dengan Clurit, 2 Pemuda Dilumpuhkan dengan Tembakan

 

Tersangka HS dan MK saat menjalani pemeriksaan di Polsek Puger

Mediajember.com , Puger -- Dua pemuda bernama Herman Susanto, (27) dan Muhammad Kliwon (22), alamat Dusun Krajan I, Desa Mojosari, Kecamatan Puger Kabupaten Jember mendapat hadiah timah panas alias ditembak kakinya oleh Petugas Polsek Puger.

Peristiwa ini terjadi pada Kamis, (22/09/2022) sekitar jam 16.00 WIB di Jalan Lintas Selatan wilayah Kecamatan Puger. Kedua tersangka ditembak kakinya karena mengancam dan akan membacok petugas menggunakan senjata tajam jenis clurit saat akan diamankan.

Menurut Kapolsek Puger, AKP EKO BASUKI TEGUH ARGOWIBOWO, SH., sore itu dia bersama anggota melakukan patroli di wilayah  hukum Polsek Puger, tepatnya di Jalan Lintas Selatan (JLS).  Tidak lama kemudian ada pemuda bergerombol di pinggir jalan dengan menaiki sepeda motor  dan mengacung-acungkan senjata tajam jenis sabit dalam kondisi mabuk.

"Kemudian didatangi oleh petugas yang berpakaian preman, tetapi tersangka melakukan perlawanan dengan cara membacok petugas. Meskipun sudah diberi tembakan peringatan, tersangka tetapi tetap nekad mengancam, hingga akhirnya dilumpuhkan oleh petugas," katanya.

Setelah berhasil dilumpuhkan, kedua tersangka dibawa ke Puskesmas untuk mendapat perawatan dan selanjutnya digiring ke Polsek Puger untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Dari hasil pemeriksaan, ternyata para tersangka sebelumnya sudah melakukan tindak pidana penganiayaan yang dilakukan secara bersama-sama di tempat lain, sepanjang pinggir jalan JLS di Dusun Krajan, Desa Puger Kulon, Kecamatan Puger," ungkap Kapolsek Puger.

Saat ini kedua tersangka harus mendekam di kamar tahanan Mapolsek Puger. Barang bukti yang berhasil amankan berupa sebilah senjata tajam (clurit) "Tersangka akan dijerat dengan UU Darurat no 12 tahun 1951, pasal 2 Ayat (1)," pungkas AKP Eko Basuki.

Komentar0

Type above and press Enter to search.