GpdiGSz7Gpz0GUY7BSd5TSdoTd==

Pimpin Apel Pagi, Wamen Hukum Bangun Semangat dan Tingkatkan Budaya Kerja


Wartanesia – Seluruh pegawai Lapas Narkotika Nusakambangan mengikuti Apel Bersama yang digelar oleh Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, Senin (03/02).

Kegiatan digelar secara virtual melalui aplikasi zoom yang bertempat di aula Aula Nawasena. Apel pagi dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Kementerian Hukum, Profesor Edward Omar Sharif yang mengusung tema "Kerja Bersama Untuk Indonesia Emas 2045".

Dalam amanatnya, Edward Omar Sharif Hiariej mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kementerian Koordinator Bidang Hukum Hak Asasi Manusia Imigrasi dan Pemasyarakatan apel ini bukan hanya seremonial saja tetapi sebagai ajang silaturahmi.

“Seluruh ASN di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM, termasuk di sektor imigrasi, pemasyarakatan, dan HAM, memiliki peran strategis dalam membangun fondasi negara hukum yang kuat,” jelas Wamenkum.

Wamenkum juga menyampaikan arahan untuk membangun semangat dan budaya kerja yang baru dan menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mewujudkan pelayanan yang berintegritas dan inovatif, guna kontribusi nyata Menuju Indonesia Emas Tahun 2045.

Selain itu, Wamenkum juga menegaskan untuk mematuhi instruksi presiden tahun 2025 mengenai pembatasan belanja negara, meskipun ada pembatasan anggaran kita dituntut kerja maksimal, diseluruh jajaran Kementerian Koordinator Bidang Hukum Hak Asasi Manusia Imigrasi dan Pemasyarakatan.

“Walaupun ada pembatasan anggaran, namun harus tetap menghasilkan kinerja yang berkualitas dan fokus anggaran untuk pelayanan publik,” jelas Wamenkum.

Terakhir, Wamenkum juga menegaskan bahwa kualitas kinerja bukan hanya ditentukan pada anggaran yang tersedia namun bagaimana kita dapat memaksimalkan sumber daya yang ada.

- Lapas Narkotika Nusakambangan 

Komentar0

Type above and press Enter to search.