Wartanesia – Pergeseran pejabat di lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan kembali bergulir. Jumat (31/1), sejumlah pejabat manajerial dan non-manajerial resmi dilantik dan diambil sumpahnya dalam seremoni yang digelar di Aula Bapas Kelas I Banjarmasin.
Acara yang dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil Ditjenpas Kalsel, Mulyadi, ini dihadiri jajaran pejabat Ditjenpas serta para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Kalimantan Selatan. Salah satu tamu yang hadir adalah Kepala Rutan Kelas IIB Pelaihari, Fani Andika.
Dalam pelantikan ini, Jaya Kartika resmi menjabat sebagai Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas I Banjarmasin. Selain itu, Abrar Ibrahim, Anwar Hadyan Adi, dan Yuliansyah dilantik sebagai Pembimbing Kemasyarakatan (PK) pada Bapas Banjarmasin, sementara Timbul Mukti Ali menjadi PK pada Bapas Kelas II Amuntai.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Pemasyarakatan, dilanjutkan pembacaan Surat Keputusan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan serta pengambilan sumpah jabatan. Setelah itu, dilakukan penandatanganan berita acara serah terima jabatan antara Kakanwil dan pejabat yang dilantik.
Mulyadi dalam sambutannya menegaskan bahwa jabatan yang diberikan bukan sekadar tugas administratif, tetapi juga amanah besar dalam membangun sistem pemasyarakatan yang lebih humanis dan berkeadilan. “Selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Laksanakan tugas dengan semangat dan tanggung jawab yang tinggi. Ambil peran dan menjadi pendukung utama dalam pelaksanaan program pembimbingan. Teruslah belajar dan mengembangkan diri untuk mencapai hasil yang lebih baik,” ujarnya.
Ia juga meminta agar para pejabat yang baru dilantik menjadi pemimpin inovatif, adaptif, dan inspiratif dalam menghadapi tantangan ke depan. Dengan kerja keras dan kebersamaan, diharapkan mereka dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi institusi pemasyarakatan di Kalimantan Selatan.
Kepala Rutan Pelaihari, Fani Andika, yang turut hadir dalam acara ini menyampaikan harapannya agar pejabat yang baru dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan penuh dedikasi. “Setiap pergantian kepemimpinan membawa semangat baru. Saya berharap pejabat yang baru dilantik dapat terus meningkatkan kinerja dan menciptakan inovasi di lingkungan pemasyarakatan,” ujar Fani Andika.
Acara ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada para pejabat yang dilantik sebagai bentuk apresiasi dan dukungan atas amanah baru yang mereka emban.
- Rutan Pelaihari
Komentar0