Wartanesia - Sebuah acara yang dihadiri oleh para pejabat dan pegawai Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Amuntai, Muhammad Mapparenta Rewanda Kahar, resmi dilantik sebagai Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Pertama, Senin (18/3). Dalam sepatah dua patah kata, Rewa menyampaikan komitmennya untuk maju dan berkembang bersama organisasi, serta menyelesaikan setiap tugas dengan tepat waktu dan penuh tanggung jawab.
Sebagai Pembimbing Kemasyarakatan (PK) yang baru, Rewa akan bekerja keras dalam memberikan pembimbingan kemasyarakatan kepada klien Pemasyarakatan, serta membantu mereka agar dapat kembali menjadi bagian yang positif dalam masyarakat. "Saya siap bekerja sama dengan seluruh tim untuk mencapai tujuan bersama kita dalam memperbaiki sistem pemasyarakatan," ujar Rewa.
Pelaksana Kepala Bapas Amuntai, Eri Triyanto, menyambut baik pengangkatan Muhammad Mapparenta Rewanda Kahar sebagai Pembimbing Kemasyarakatan. Beliau menyatakan keyakinannya bahwa Rewa akan mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa perubahan positif bagi Bapas Amuntai.
“Dengan semangat baru yang dibawa oleh Rewa, diharapkan pelayanan pemasyarakatan di Amuntai akan semakin baik dan efisien. “Selamat atas pengangkatannya, semoga Muhammad Mapparenta Rewanda Kahar dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan memajukan organisasi ke arah yang lebih baik,” pungkasnya.
- Bapas Amuntai
Komentar0