GpdiGSz7Gpz0GUY7BSd5TSdoTd==

Rawana Band, Pembuktian Bahwa Bakat Tidak Mengenal Batasan di Rutan Pelaihari

Wartanesia - Para pengunjung Rutan Kelas IIB Pelaihari dibuat terkesima oleh penampilan istimewa dari Rawana Band, Kamis (7/12).  Ruang kunjungan Rutan Pelaihari menjadi saksi atas harmoni musik yang dihasilkan oleh grup musik yang unik ini.

Rawana Band bukanlah sekadar grup musik biasa, karena seluruh personilnya merupakan warga binaan Rutan Pelaihari. Mereka membuktikan bahwa bakat dan keahlian musik bisa menjadi sarana positif untuk ekspresi diri dan pembelajaran di dalam lingkungan rehabilitasi.

Kasubsi Pelayanan Tahanan Rutan Pelaihari, M. Fahrurrazi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari program rehabilitasi yang bertujuan untuk memberikan ruang ekspresi positif kepada warga binaan. "Rawana Band adalah contoh nyata bahwa melalui musik, kita bisa membangun keterampilan, kepercayaan diri, dan sikap positif yang sangat penting untuk proses rehabilitasi," ujar Fahrurrazi.

Tidak hanya itu, Jimmy, salah satu personel Rawana Band, juga memberikan kesan tentang pengalaman mereka "Kami sangat bersyukur bisa berbagi musik dengan pengunjung. Musik membawa kebahagiaan dan harapan, bahkan di tempat seperti ini," ungkap Jimmy.

Pengunjung yang hadir tampak sangat menikmati penampilan Rawana Band. Suasana ruang kunjungan menjadi hangat dan penuh semangat ketika para personil band menyajikan berbagai lagu dengan penuh dedikasi. Tidak hanya menyajikan lagu-lagu populer, tetapi mereka juga menampilkan beberapa karya orisinal yang mencerminkan keberagaman bakat musik di antara warga binaan.

"Saya benar-benar terkejut melihat betapa mahirnya mereka dalam bermusik. Ini bukti bahwa setiap orang bisa mendapatkan kesempatan untuk berkembang, meskipun didalam Rutan," ungkap Udin dengan senyum di wajahnya yang merupakan keluarga dari salah satu warga binaan Rutan Pelaihari.

Keberhasilan acara ini menunjukkan bahwa melalui inisiatif seperti ini, Rutan Pelaihari mampu menciptakan lingkungan rehabilitasi yang mendukung pengembangan potensi warga binaan. Acara Rawana Band bukan hanya memberikan hiburan semata, tetapi juga menjadi bentuk inspirasi bagi mereka yang berada di balik jeruji besi untuk terus tumbuh dan berkembang, tidak terkecuali melalui ekspresi seni dan musik.

- Rutan Pelaihari

Komentar0

Type above and press Enter to search.