GpdiGSz7Gpz0GUY7BSd5TSdoTd==

Pegawai Lapas Narkotika Nusakambangan Ikuti Rakot dan Bimtek Pembentukan KPPS Pemilu 2024

Wartanesia – Dalam rangka Persiapan Pembentukan dan Peningkatan Kapasitas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di wilayah Cilacap, Perwakilan Petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Nusakambangan menghadiri Rapat Koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cilacap pada Senin (04/12/23).

Kegiatan dibuka oleh Weweng Maretno sebagai Ketua, dilanjutkan penyampaian materi dari Muhni yang mengampu Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan SDM.

"Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilacap akan bersiap melakukan rekrutment anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu 2024 melalui Panitia Pemungutan Suara (PPS). Dimana Masa pendaftaran KPPS Pemilu 2024 ini dibuka mulai 11-20 Desember 2023. Hanya 10 hari. Kemudian hasil seleksi administrasi diumumkan pada 23 Desember 2023," ujar Muhni.

Kalapas Narkotika (Rindra Wardhana) menjelaskan, "Partisipasi kami dalam kegiatan ini adalah untuk memastikan Lapas Narkotika Nusakambangan menyiapkan apa saja yang perlu disiapkan dalam rangka pembentukan KPPS, menyamakan perspektif mengenai pentingnya pengelolaan KPPS, dan apa saja yang perlu dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait".

- Lapas Narkotika Nusakambangan

Komentar0

Type above and press Enter to search.